Manfaat Hadirnya Guru
Berbicara persoalan tentang manfaat, tentu tidak bisa dipandang dalam aspek kecil. Disini, paling tidak persoalan manfaat dikaji lebih luas. Manfaat guru dibagikan atas dua aspek, yaitu manfaat bagi perseorangan (peserat didik) dan manfaat guru bagi bangsa dan negara. Untuk itu dapat dibahas pada bagian di bawah ini:
Manfaat bagi perseorangan (Peserta Didik)
Tentunya guru memiliki banyak manfaat bagi peserta didiknya.
- Menanamkan informasi keilmuan terhadap peserta didik.
- Merubah peserta didik dari yang tidak baik menjadi baik,
- Melindungi peserta didik dari hal-hal yang mengancam masa depan peserta didik.
- Meluaskan fitrah yang dimiliki setiap insan manusia.
- Menciptakan manusia dengan berbagai profesi, dan lain sebagainya.
Terlepas dari poin-poin di atas, masih banyak lagi manfaat yang dirasakan oleh peserta didik dari gurunya. Banyak hal yang tidak bisa dituangkan dalam tulisan terkait hal manfaat guru terhadap peserta didik. Bagian di atas merupakan bagian yang umum yang dirancang dalam poin-poin sehingga paling tidak dapat dipahami bahwa guru itu cukup berarti dalam kehidupan manusia.
Manfaat bagi bangsa dan negara
Tidak terlepas dari poin-poin sebelumnya, bahwa guru itu juga memberi manfaat bagi bangsa dan negara. Dengan terciptanya poin-poin di atas, sudah barang tentulah guru itu memiliki manfaat terhadap bangsa dan negara. Dengan memberikan ilmu yang dimilikinya kepada peserta didiknya dengan penuh keikhlasan, sudah berarti dia menciptakan manusia yang berkualitas, maka dengan demikian lahirnya manusia yang berkualitas itu akan memperbaiki kualitas suatu bangsa dan negara. Itu mengapa disebutkan bahwa guru itu ujung tombak pendidikan. Dengan pendidikan yang baiklah maka suatu negara itu menjadi begitu bermartabat.
Post a Comment for "Manfaat Hadirnya Guru"